Contoh Kerusakan Pada Mesin EFI Sepeda Motor dan Penyebabnya
Contoh kerusakan pada mesin EFI sepeda motor dan penyebabnya – Saat ini pasaran otomotif di banjiri produk sepeda motor injeksi, di sisi teknologi maka ini adalah kemajuan, dan dari sisi lingkungan maka hadirnya berbagai macam sepeda motor injeksi ini dapat mengurangi emisi gas buang di udara kita, karena emisi gas buang pada sepeda motor lebih rendah dari pada sepeda motor konvensional. Namun di sisi lain karena sepeda motor EFI juga memiliki teknologi tinggi yang dikontrol komputer, maka tidak semua orang dapat memperbaiki mesin EFI jika sepeda motor EFI tersebut mengalami kerusakan. Maka dari itu Guru Otomotif akan membagikan ilmu gratis kepada sobat berkaitan dengan contoh kerusakan pada mesin EFI sepeda motor dan penyebabnya, ini disebut juga dengan troubelshoot mesin EFI sepeda mtor. Dan berikut ini beberapa contoh kerusakan pada mesin EFI sepeda motor serta penyebabnya:
- Jika pada ECU menyimpan beberapa kode kerusakan, maka MIL akan menunjukkan kode kegagalan secara urut mulai dari terendah sampai dengan tertinggi. Misalnya terjadi kegagalan pada fungsi rangkaian MAP sensor, maka MIL akan berkedip 1 kali. Penyebab kegagalan di rangkaian MAP sensor diantaranya kontak yang longgar atau lemah pada sensor unit, kemudian terjadi rangkaian terbuka atau hubungan pendek pada kabel MAP sensor, ataupun MAP sensor tidak bekerja dengan baik.
- Jika terjadi kerusakan pada fungsi rangkaian suplay daya atau massa sensor unit (sensor unit adalah gabungan antara Throttle Position Sensor, Manifold Absolut Pressure, dan Intake Air Temperatur Sensor) maka MIL akan berkedip 1, 8, dan 9 kali. Penyebab dari kegagalan massa sensor unit diantaranya: kontak yang longgar atau lemah di sensor unit, terjadi rangkaian terbuka atau hubungan pendek pada kabel massa sensor unit, sensor unit tidak bekerja dengan baik.
- Jika terjadi kerusakan pada rangkaian EOT (Engine Oil Temperatur) sensor, maka MIL akan berkedip sebanyak 7 kali. Penyebab dari kerusakan rangkaian EOT diantaranya: kontak yang longgar atau lemah pada EOT, terjadi rangkaian terbuka atau hubungan singkat di kabel EOT, EOT tidak bekerja dengan baik.
- Jika terjadi kerusakan pada rangkaian bank angle sensor, maka lampu indikator akan berkedip selama 54 kali. Penyebab dari kerusakan bank angle sensor diantaranya: kontak yang longgar pada bank angle sensor, adanya rangkaian terbuka atau konslet pada kabel bank angle sensor, maupun bank angle sensor yang sudah tidak dapat bekerja dengan baik.
- Jika terjadi kerusakan di fungsi pada ECU, maka MIL akan berkedip selama 33 kali. Penyebab dari kerusakan pada ECU ini diantaranya karena ECU sudah tidak bekerja dengan baik.
- Jika terjadi kerusakan pada data link konektor atau rangkaian MIL itu sendiri, maka MIL akan menyala terus menerus. Penyebab dari kerusakan pada data link konektor ini diantaranya adanya hubungan pendek pada kabel data link konektor, hubungan singkat atau konslet yang terjadi pada kabel MIL dan ECU yang sudah tidak bekerja dengan baik.
- Jika terjadi kerusakan pada fungsi rangkaian injektor, maka MIL akan berkedip sebanyak 12 kali. Penyebabnya adalah karena kontak yang longgar atau sudah lemah pada injektor, adanya rangkaian terbuka atau konslet pada kabel injektor, atau injektor sudah tidak dapat bekerja dengan baik, serta ECU yang tidak dapat bekerja dengan baik.
Itulah beberapa contoh kerusakan pada mesin EFI sepeda motor dan penyebabnya, semoga bermanfaat dan silahkan dishare untuk pembelajaran bersama.